Beranda

MNC Leasing Semakin Dip...
Jum, 21/12/2018

MNC Leasing Semakin Dipercaya Perbankan, Jakarta

PT MNC Guna Usaha Indonesia (“MNC Leasing”) semakin dipercaya oleh rekan-rekan perbankan. Hal ini dibuktikan dengan diterimanya tambahan fasilitas kredit dari PT Bank Sahabat Sampoerna (“Bank Sampoerna”), dari PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional, Tbk (“Bank BTPN”) dan PT Bank Capital Indonesia, Tbk (“Bank Capital”). Dalam kurun waktu 2 hari (18-19 Desember 2018) MNC Leasing mendapatkan tambahan fasilitas kredit sebesar Rp.100 miliar. Dengan tambahan ini maka total fasilitas kredit yang diterima dari ketiga bank tersebut adalah sebesar Rp.200 miliar. Direktur Keuangan MNC Leasing, Meita Liliasari mengatakan bahwa penambahan fasilitas kredit ini seluruhnya akan dipergunakan untuk modal kerja pembiayaan perseroan. “Dengan tambahan fasilitas kredit ini, MNC Leasing menargetkan total aset dapat menembus angka Rp.1 triliun pada akhir tahun 2018,” ujar Meita.

Direktur Utama MNC Leasing, Paulus Cholot Janala menambahkan bahwa ditengah sulitnya arus pendanaan dari perbankan akibat beberapa kasus yang menimpa industri multifinance belakangan ini, tambahan dari ketiga bank ini membuktikan bahwa MNC Leasing merupakan multifinance yang sehat. “MNC Leasing akan terus berusaha untuk mempertahankan kinerjanya sehingga dapat terus dipercaya oleh pihak perbankan sebagai sumber pendanaan dan juga oleh masyarakat Indonesia untuk menjadi partner yang handal dalam memberikan solusi pembiayaan,” tutup Paulus.

Berita Lainnya

Kam, 10/09/2015
MNC Leasing Target Buka Enam Cabang Tahun Ini
MNC Tower, Jakarta

Memperluas jaringan cabang ke semua pusat kota Indonesia

read more
Kam, 10/09/2015
Perkuat Bisnis, MNC Leasing Gandeng Perusahaan Genset
MNC Tower, Jakarta

Mempererat hubungan baik dengan perushaan supplier alat produktif, salah satunya...

read more
Rab, 09/09/2015
Indahnya Kebersamaan dan Indahnya Saling Berbagi di Bu...
Jakarta

Melaksanakan kegiatan peduli sesama melalui program CSR "Coorporate Social Resp...

read more